Prodi Teknik Industri UIN SUKA Bahas Tren Pertumbuhan Industri Halal di Konferensi Internasional CIEHIS
Program Studi Teknik Industri Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta kembali menyelenggarakan 2nd Conference on Industrial Engineering and Halal Industries dengan mengangkat tema “Halal Supply Chain: Current Trends and New Challenges” (CIEHIS) pada 15/09/2022 secara daring. Tema tersebut dilatarbelakangi oleh tren pertumbuhan industri halal yang telah mempengaruhi kebutuhan mengenai kebutuhan akan produk bersertifikat halal. Konferensi ini menjadi ajang untuk meningkatkan atmosfer akademik dalam presentasi karya ilmiah di bidang teknik industri dan halal issues di dunia industri. Konferensi ini menjadi ruang memaparkan hasil-hasil penelitian terbaru serta pengabdian kepada masyarakat oleh peneliti, mahasiswa, dosen maupun akademisi dari dalam dan luar negeri.
Pembicara yang hadir antara lain Prof. Marco Tieman dari IPMI International Business School, Malaysia, Prof. Satomi Ohgata dari Kyushu International University, Fukuoka, Japan, Fitriah Setia Rini dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama RI, Prof. Iwan Vanany, S.T., M.T., Ph.D. dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya, Dr. Mohamed Syazwan Ab Talib dari UBD School of Business and Economics, Brunei Darussalam, Dr. Yusaini Hisham bin Mohamed dari Strategic Planning and Corporate Finance Felcra Berhad, Moestijanto Djoyo Oetomo, Halal Lead Auditor at New Zealand Islamic Development Trust (NZID) Limited - New Zealand, dan Dr. Mohd. Iskandar Ilyas Tan, Co-Founder Halal Informatics (HOLISTICS) Lab Sdn. Bhd. Universiti Teknologi Malaysia - Johor, Malaysia.
Pada sambutannya, Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Prof. Dr. Phil Al Makin, S.Ag., M.A., menyambut bahagia para pembicara beserta seluruh peserta dari University Technology Malaysia dan Universitas Sebelas Maret untuk mengikuti konferensi ini. UIN Sunan Kalijaga selaku tuan rumah serta sebagai mitra dan anggota, berharap konferensi ini dapat berjalan dengan aktif, produktif dan enjoy dalam tiap sesi diskusinya dan berharap kolaborasi berskala internasional ini bermanfaat untuk penulisan dan penelitian di masa depan.
CIEHIS membahas mengenai 3 klaster industri halal yang menjadi fokus dalam pemasaran produk halal, yakni makanan halal, kosmetik halal, dan obat halal. Kedepannya, perkembangan halal industri tidak lagi tentang bahan produknya, melainkan juga kualitas dari produk tersebut. Pasar halal diperkirakan akan meningkat mencapai 9,71 triliun USD pada 2025 mendatang. (Nurul/Ulfia)