Fasilitasi Sarana Olahraga, Sunan Kalijaga Bangun Gedung Bulutangkis Untuk Mahasiswa
UIN Sunan Kalijaga akan menambah fasilitas baru untuk para Civitas Akademikanya, dengan membangun lapangan bulu tangkis sebagai fasilitas olahraga baru. Tim pembangunan lapangan bulutangkis mensosialisasikan dilaksanakannya pembangunan fasilitas ini, 04/10/2023, di lokasi pembangunan. Rektor UIN Sunan Kalijaga Prof. Dr. Phil. H. Al Makin beserta jajarannya hadir dalam acara sosialisasi dan tasyakuran akan dilaksanakannya pembangunan gedung sarana olahraga lapangan bulu tangkis Mahasiswa. Acara ini juga dihadiri oleh warga sekitar kampus UIN Sunan Kalijaga.
“Minta do’anya supaya lancar, biasanya buat parkir, tapi nanti kalau udah ada gedungnya nggak bisa buat parkir lagi, bisa ditempat lain,” ungkap Prof. Al Makin.
Dalam acara ini diadakan juga kegiatan bagi-bagi sembako, do’a bersama dan potong tumpeng sebagai wujud mensyukuri kelahiran UIN ke-72 tahun dan juga agar proses pembangunan lapangan bulu tangkis dapat berjalan lancar yang dipimpin oleh Kabiro AUK Dr. Ali Sodiq, MA.
“Niat yang pertama, semoga kelahiran UIN yang kita peringati hari ini untuk mensyukuri UIN yang sudah 72 tahun semakin berkembang, maju, akreditasi unggul, dan Pak Rektor sehat begitupun seluruh pimpinan yang ada di UIN Jogja. Niat yang kedua, yaitu dalam rangka pembangunan gedung lapangan badminton ini diberi kemudahan, kelancaran, tidak ada halangan apapun, nanti selesai tepat waktu, dan Bapak Ibu semuanya juga dapat bergabung saling merawat dan saling mengingatkan untuk kebaikan kita semua,” imbuh Dr. Ali Sodiq, MA.
Prof. Al Makin berharap, lapangan bulu tangkis ini bisa dimanfaatkan warga sekitar terutama anak-anak untuk ikut serta olahraga bulu tangkis. Lapangan ini juga sangat bagus untuk menghindari anak-anak kecanduan hp yang mana itu hanya akan menghabiskan pulsa dan kuota internet. Sementara anak-anak akan lebih sehat dan berkeringat dengan bulu tangkis. (Putri/Elfa/Bella/Alfan)